Sambut HUT KIKST Ke-24, PT Semen Tonasa Gelar Anjangsana dan Beri Bantuan Terhadap Keluarga Purna Bakti Karyawan PT Semen Tonasa

    Sambut HUT KIKST Ke-24, PT Semen Tonasa Gelar  Anjangsana dan Beri Bantuan Terhadap Keluarga Purna Bakti Karyawan PT Semen Tonasa
    Penyaluran bantuan

    PANGKEP - Dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) Kerukunan Istri Karyawan Semen Tonasa (KIKST) yang ke 24 Tahun dengan tema "Wonderfull Woman, Kenali Diri Karena Kita Berharga", mengadakan kegiatan anjangsana dan penyaluran bantuan serta paket sembako kepada keluarga para purnabakti (pensiunan) karyawan PT Semen Tonasa.

    Kegiatan ini merupakan bagian dari komitmen KIKST salah satunya dalam mendukung kesejahteraan keluarga besar PT Semen Tonasa.

    Sebanyak 100 paket sembako dan bantuan materil disalurkan kali ini. Proses penyerahan dilaksanakan di empat titik, yaitu Bungoro, Biringere-Bontoa, Tonasa 1, dan Samalewa. Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan penghargaan dan perhatian kepada para purnabakti yang telah memberikan dedikasi dan kontribusi terbaiknya bagi perusahaan.

    Kegiatan anjangsana ini, dihadiri oleh Pembina KIKST Erni Meiyanti Asruddin, Darwati Anis, Ketua KIKST Nikka Primiastri Yosi Reapradana bersama para pengurus KIKST.

    Pembina KIKST, Erni Meiyanti Asruddin, menyampaikan apresiasinya kepada seluruh keluarga purnabakti karyawan PT Semen Semen Tonasa yang telah bersama-sama bekerja keras untuk PT Semen Tonasa, ungkapnya, Selasa (3/9/24).

    “Kegiatan sekaligus ini momen untuk jalin silahturahmi kepada purna bakti pensiunan yang telah berjuang dan bekerja dengan sangat baik di PT Semen Tonasa. Semoga bantuan yang diberikan dapat memberikan manfaat, ” ujarnya.

    KIKST terus berupaya untuk hadir dan memberikan kontribusi positif bagi para karyawan dan masyarakat sekitar. Kegiatan ini sekaligus menjadi pengingat bahwa HUT KIKST bukan hanya sekadar perayaan, tetapi juga momentum untuk berbagi dan peduli.( Sabri/ Herman Djide)

    pangkep sulsel
    HermanDjide

    HermanDjide

    Artikel Sebelumnya

    Resmi Dikukuhkan, KORMI Pangkep Siap Majukan...

    Artikel Berikutnya

    Ditaksir Capai 268 Milyar Hasil Pertanian...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Kunjungan Kerja Aslog Kasad di TMMD Ke-122 Kodim 1704/Mappi
    Pengurus DPD Partai Nasdem Pangkep Burhanuddin: Pelantikan dan Jalan Sehat Restorasi DPD Nasdem Pangkep bersama Anis Baswedan
    Bhabinkamtibmas Polsek Liukang Tangaya Sampaikan Pesan Kamtibmas kepada Warga Pulau Sailus
    Pengukuhan Bunda Literasi, Kadis Perpustakaan dan Kearsipan Pangkep Muhiddin: Bangun Masyarakat Literat dan Berdaya Saing
    Jelang Pilkada, Polsek Bungoro Tingkatkan Patroli Dialogis di Pemukiman dan Area Rel Kereta Api
    Pembangunan Mushola Ibnu Sabil SMP Negeri 1 Ma'rang Berlanju Meskipun Sudah Dapat Digunakan
    Pengurus DPD Partai Nasdem Pangkep Burhanuddin: Pelantikan dan Jalan Sehat Restorasi DPD Nasdem Pangkep bersama Anis Baswedan
    Jaga Kamtibmas Jelang Pilkada, Kapolsek Bungoro AKP Abdul Haris Bangun Sinergitas dengan PT Daya Cayo Asritama:
    Sambut Peringatan HUT TNI ke 79,  Koramil 1421-08/Lk. Tangaya gelar Karya Bakti Bersama Masyarakat 
    Mau Tahu  Suara Rakyat dari Warga Pulau Semanga, Kapolsek Liukang Tangaya AKP Nompo Turun Langsung Temui Toko Masyarakat
    Masuki Kampanye Hari ke- 5, Calon Wakil Bupati Pangkep Nomor Urut 1 Abdul Rahman Assagaf Sapa Warga Mandalle
    Prestasi di Akhir Tahun,   Camat Pangkajene Lukman Murtala:  Alhamdudillah  Kembali Raih Prestasi Juara Umum HKG ke 51
    Pastikan Proses Pemeriksaan Kesehatan Berjalan Lancar Sesuai Prosedur, Bawaslu Pangkep Lakukan Pengawasan Langsung 
    Danrem 141/Toddopuli Brigjen TNI Sugeng Hartono Resmikan Dua Koramil dan Satu Subdenpom di Kodim 1404/Pinrang
    Lestarikan Ekosistem Laut, Dandim 1421/Pangkep Letkol Inf Fajar  Lepas Puluhan Tukik Penyu Ke Laut Lepas
    Senam Bersama Petugas Pemilu 2024, Lintas Sektor Kecamatan Minasatene 

    Ikuti Kami